Wisata Kebun Raya Bogor, Ternyata Kebun Botani Tertua di Asia !

Kepolicious - Tahukah kamu, wisata kebun raya bogor, ternyata kebun botani tertua di Asia !


Foto Istana Bogor

Kebun Raya Bogor atau bisa disebut sebagai Kebun Botani Bogor merupakan sebuah kebuh botani yang berlokasi di kota Bogor. Kebun Raya Bogor adalah kebun yang besar dengan luasnya hingga 87 hektar dengan lebih dari 15.000 jenis pohon dan tumbuhan. Anda bisa berkunjung kesini saat weekend atau pun hari biasa karena memang saat ini Kebun Raya Bogor beroperasi juga sebagai tempat wisata.

Kebun Raya Bogor ini sudah ada sejak zaman kolonial belanda lho. Pada awalnya Kebun Raya Bogor adalah bagian dari ‘Samida’ atau hutan buatan (taman buatan) sejak zaman pemerintahan Prabu Siliwangi. Lalu pada zaman kependudukan Belanda. Pada tahun 18 Mei 1817, Gubernur Jenderal Godert Alexander Gerard Philip van der Capellen secara resmi mendirikan Kebun Raya Bogor dengan nama ’s Lands Plantentuin te Buitenzorg. Pendiriannya diawali dengan menancapkan ayunan cangkul pertama di bumi Pajajaran sebagai pertanda dibangunnya pembangunan kebun itu, yang pelaksanaannya dipimpin oleh Reinwardt sendiri, dibantu oleh James Hooper dan W. Kent (dari Kebun Botani Kew yang terkenal di Richmond, Inggris).


Foto Kebun Raya Bogor

Sekitar 47 hektaree tanah di sekitar Istana Bogor dan bekas samida dijadikan lahan pertama untuk kebun botani. Reinwardt menjadi pengarah pertamanya dari 1817 sampai 1822. Kesempatan ini digunakannya untuk mengumpulkan tanaman dan benih dari bagian lain Nusantara. Dengan segera Bogor menjadi pusat pengembangan pertanian dan hortikultura di Indonesia. Pada masa itu diperkirakan sekitar 900 tanaman hidup ditanam di kebun tersebut.
Pendirian Kebun Raya Bogor bisa dikatakan mengawali perkembangan ilmu pengetahuan di Indonesia. Dari sini lahir beberapa institusi ilmu pengetahuan lain, seperti Bibliotheca Bogoriensis (1842), Herbarium Bogoriense (1844), Kebun Raya Cibodas (1860), Laboratorium Treub (1884), dan Museum dan Laboratorium Zoologi (1894).


Monumen Olivia Raffles

Beberapa kondisi Kebun Raya Ini begitu memprihatinkan karena ulah tangan manusia. Entah apa karena ketidak pedulian mereka tentang kelestarian alama ataukah mereka hanya ingin ikut andil dalam sejarah keberadaan dan perjalanan Kebun Raya Bogor.

Fakta lain menyebutkan kalau Kebun Raya Bogor merupakan Botanical Garden Tertua di Asia dengan memiliki keindahannya sendiri. Wisatawan pun banyak yang berkunjung kesini. Mulai dari wisatawan lokal hingga manca negara. Yang hanya ingin menyegarkan pikiran dengan refreshing hingga mempelajari tanaman yang ada di Kebun Raya Bogor.

Kebun ini sangat luas dan Anda tak bisa menghabiskan mengelilinya dalam sehari. Anda juga bisa mengajak anak dan keluarga anda sebagai sarana rekreasi dan sekalian mengenalkan alam kepada anak anda. Jangan hanya diajarkan tentang gadget dan teknologi saja. Anak juga perlu pembelajaran tentang alam sehingga kelak alam masih bisa mereka nikmati.


0 komentar:

Post a Comment